Honda Repsol telah membawakan sejumlah komponen untuk mengatasi permasalahan Jorge Lorenzo. Kini, Lorenzo ditagih hasil lebih oke di balapan-balapan berikutnya.
Pebalap Spanyol itu menjalani start yang tidak diduga bersama Repsol Honda. Lorenzo selalu finis di luar 10 besar di tiga dari empat balapan MotoGP yang dituntaskannya, dan sekali gagal finis di Austin karena terjadi masalah pada motornya.
Alhasil baru 11 poin yang berhasil dikumpulkan juara dunia lima kali itu, tertinggal 59 poin dari rekan setimnya Marc Marquez, yang memuncaki klasemen sementara dengan mengoleksi 70 poin.
Pada tes di Jerez, Lorenzo sedang menguji komponen-komponen baru. Meski hanya finis kesembilan dengan selisih satu detik dari rider tercepat Fabio Quartararo, tapi hanya berjarak 0,2 detik dari Marquez. Lorenzo menilai motornya cukup menjanjikan.
Presiden HRC (Honda Racing Team) Yoshishige Nomura mendatangkan langsung meterial, yang dibutuhkan Lorenzo. Juara dunia lima kali itu diharapkan bisa bangkit di balapan-balapan ke depan.
"Terkait problem tekniks kami sudah mengatur segalanya sebelum Jerez dan tidak akan ada masalah lagi," kata Nomura.
"Saya pikir dia akan bagus di balapan-balapan berikutnya. Memang ada beberapa yang perlu diperbaiki dan yang lain ada yang sudah membaik. Faktanya di tes, kami telah membawakan beberapa komponen hanya untuk dia," imbuh Nomura.
HUBUNGI KAMI :
No comments:
Post a Comment